Kemenkop dan UKM telah menyiapkan inflight catalogue (katalog penerbangan) untuk mempromosikan 1500 produk Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di airline Garuda mulai Desember mendatang. Katalog ini disediakan gratis dan boleh dibawa pulang secara Cuma-Cuma. Untuk edisi perdana akan dicetak 15 ribu lembar yang berisi foto dan informasi yang terkait dengan UKM. Cara ini merupakan promosi untuk para pebisnis UKM khususnya yang berorientasi ekspor. Selain lewat leaflet, Kemenkop dan UKM juga berpromosi lewat cakram optik (compact disk) yang memuat tentang informasi berbagai produk mulai dari kerajinan tangan, furnitur, lukisan hingga produk kulit. CD ini telah disebarkan ke 50 negara.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 σχόλια:
Posting Komentar